Friday, June 4, 2010

Berburu Soal-Soal

Ulangan Umum Bersama alias UUB Nadia tinggal menghitung hari. Harusnya aku tidak perlu kuatir karena nilai Lapen semester 2-nya kemarin khan sudah lumayan [sudah tidak ada lagi angka tujuh bertengker di sana]. Keragu-raguanku bahwa dia membutuhkan waktu yang lebih lama untuk beradaptasi dengan bahasa awalnya terpatahkan sudah. Bagaimana aku tidak cemas karena saat itu sampai detik terakhir kepulangan kami-pun dia masih juga belum mau menggunakannya. Alhamdulillah, dilihat dari hasil ulangan-ulangan dan mendengar cerita-cerita dia tentang teman dan sekolahnya, berarti dia sudah menorehkan kemajuan yang cukup pesat menginggat aku sudah melonggarkan pengawasanku tidak seperti dulu saat dia baru masuk untuk pertama kalinya.

UUB Semester 2 ini akan mengambil soal dari Dinas Pendidikan Pemerintah Kota Balikpapan. Nadia sih cuek saja, dia merasa sudah cukup belajar selama ini dan merasa yakin bahwa dia pasti bisa menjawab pertanyaan-pertanyaan nanti. Sementara aku jelas masih diliputi kecemasan dan karena sifat prefectionis yang masih melekat. Maka aku cenderung ingin men-drill Nadia di saat-saat menjelang ujiannya yang tgl 7 nanti.

Maka usahaku adalah mencari contoh soal-soal tahun-tahun sebelumnya sehingga aku bisa mentrack ke arah mana soal-soalnya. Variasi bentuk soal sangat diperlukan Nadia karena kemampuan bahasa indo-nya baru berkembang di kelas 3 ini. Jadi ada 2 tingkatan materi yang dia lompati. Yaitu materi kelas 1 & 2. Jadi nggak heran kalau Lagu Kebangsaan aja dia kenalnya cuma "Australia Fair" bukan "Indonesia Raya". Bahkan kemarin aja dia masih nggak ngerti sila-sila Pancasila.....Pusing deh....hehehe.

Alhamdulillah dari chatting dengan Mbak Retno Indarti [teman fb] aku mendapatkan bantuan berupa soal-soal tahun sebelumnya karena Tama - putranya berada di grade yang sama dengan Nadia [kelas 3 SD]. Jadi begitu confirm soal-soal tahun sebelumnya ada....meluncurlah aku ke rumah Mbak Retno [sekalian jemput Nadia di sekolahnya]. Oh ya kemarin Pak Djum [suami Mbak Retno, atasan Mas Nug] sakit. Tapi sudah enakan katanya ketika kami datang sore itu.

Yah soal-soal itu akhirnya kuberikan kepada Nadia....ternyata benar dari soal PAI [Pendidikan Agama Islam] saja ada beberapa hal yang kelihatan "lebih materi" seperti soal-soal tentang sifat wajib dan Mustahil Allah SWT. Sedangkan untuk soal-soal PKn [Pendidikan Kewarganegaraan] ternyata yaitu dia belum tahu Sila-Sila Pancasila



No comments: