Thursday, May 27, 2010

Disiplin Buat Nulis....Sulit Amat Sih!!!!

Bingung........................mana dulu yang mau dikerjakan. Jadi Full Time Mother selama hampir satu tahun ini [aku berhenti kerja terakhir Mei 2009 karena hamil] masih juga belum bisa membagi waktu dengan smooth. Perasaan lebih sistematis ketika aku kerja dengan angka dan data-data karena aku bisa memprediksikan berapa waktu yang akan habis untuk menyelesaikannya. Sedangkan ini....rasanya imposibble. Bayi Naila khan nggak pernah bisa diprediksi mood-nya. Kadang pagi ini jadwalnya gampang diikuti lain hari sedikit gambek dan buyarlah apa yang sudah terjadwal di otak malam sebelumnya.

Seperti saat ini sambil nulis aku masih nenenin dia. Yah kesempatan untuk berlatih menulis nggak sebanyak dulu waktunya. Hanya bisa nyaman dilakukan kalau Naila sudah bobok, yang artinya sedikit waktu di siang hari [Naila boboknya cepet bangun kalau nggak ditemanin] atau sebenarnya bisa puas di malam hari tapi terganjal mood yang biasanya sudah turun karena ngantuk. Di malam hari waktu nulis barus bisa dilakukan lewat dari jam 8 malam jam Naila tidur di malam hari.Sedikit kebebasan yang bisa kumanfaatkan itu biasanya kugunakan untuk ngecek pekerjaan rumah yang belum terselesaikan hari ini, bantu Nadia kakaknya untuk mengerjakan PR dan jadi tutor dia untuk membahas soal-soal mata pelajarannya sambil menemani nonton TV suami yang biasanya berunjung pada ngobrol ngalor ngidul. Jadi menjelang jam 11 malam, aku sendiri biasanya sudah kelelahan dan pinginnya langsung ikut bobok juga dengan mereka. Akibatnya ya jadi kurang continue nulisnya.....

Tapi aku sudah berjanji pada diriku sendiri untuk tidak menjadikan apapun sebagai alasan untuk mengurungkan niat-niat yang kuanggap baik. Nah salah satunya adalah menulis....menulis dan menulis. Karena aku tahu sebilah pisau tidak akan tajam kalau jarang diasah. Begitu juga dengan menulis.

Tantangan lain dalam menulis tentu saja mencari waktu untuk membaca. Karena menulis tanpa rajin membaca katanya sama aja bo'ong. Sudah hampir 1 tahunan ini aku belum lagi membeli sebiji buku-pun....xixixi. Padahal dulu tidak ada satu bulan-pun yang terlewat tanpa pergi ke Toko Buku dan membeli paling tidak sebuah buku. Kini......disamping internet juga menyediakan begitu banyak informasi yang dapat dibaca setiap hari [gampang lagi access-nya nggak perlu melototin deretan buku2 di raknya], juga karena budget yang makin very tight [karena gue udah nggak kerja lagi bro....harus pinter2 ngatur duit]. Jadi inget OZ dengan Free Library-nya. Tapi kondisi seperti ini membuat aku makin bisa mengekporasi apa yang sudah kami miliki. Sayang juga khan langganan internet tapi malah dianggurin. Ya surfing sana sini buat nambah ilmu. Jadi keep in mind...............


"TIDAK BOLEH ADA KATA MENYERAH DALAM HIDUP, SETIAP MASALAH PASTI ADA SOLUSINYA"



No comments: